INSTRUMEN PASAR MODAL

http://rasmankhan.blogspot.co.id/2016/01/instrumen-pasar-modal.html
Ketika masih berpikir tentang investasi maka salah satu yang menyangkut di otak kita adalah pasar modal. Apa sih yang terdapat didalam pasar modal?atau apa produk yang ada di pasar modal?tentu saja ini pertanyaan yang paling utama untuk memulai di pasar modal. produk produk investasi yang ada di dalam pasar modal atau instrumen pasar modal adalah semua surat surat berharga (efek) yang biasa di perjual belikan di dalam pasar modal.
sedangkan efek itu sendiri adalah setiap pengakuan surat utang,saham, obligasi atau setiap instrumen yang telah ditetapkan oleh bappepam sebagai efek. Bappepam adalah lembaga yang ditunjuk oleh pemerintah untuk mengawasi kegiatan pasar modal.
Kembali ke instrumen pasar modal ada banyak macamnya dianatanya saham, obligasi, waran, tanda bukti utang, sekuritas kredit, right, opsi atau setiap derivatif dari efek, atau setiap instrumen yang di tetapkan oleh bappepam sebagai efek.
  1. Saham adalah bukti penyertaan modal perseroan atau surat bukti atau tanda kepemilikan bagian modal pada suatu perseroan terbatas.
  2. Obligasi adalah bukti utang yang dikeluar kan emiten yang akan dijanjikan jaminan bunga dan akan dilakukan pelunasan sesuai jatuh tempo.
  3. Right adalah hak yang diberikan kepada pemegang saham lama untuk membeli tambahan saham baru yang diterbitkan suatu perusahaan atau emiten.
  4. Waran adalah hak untuk membeli saham atau obligasi pada suatu perusahaan dengan harga yang telah ditentukan sebelumnya oleh penerbit.
Semuanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing masing sesuai dengan risiko yang didapatkan. Instrumen instrumen diatas bisa anda dapatkan di pasar modal dengan proses yang sudah ditentukan oleh undang undang tentunya.
Tertarik investasi disaham?atau obligasi? Atau yang lainya?, semoga anda semakin yakin untuk investasi di surat berharga terutama pasar modal, atau yang sudah investasi di pasar modal menjadi semakin yakin engan instrumen investasi pilihannya. Untuk mengenal lebih jauh satu per satu instrumen pasar modal? tentu saja penulis akan meneruskan dilain waktu, di pos kusus agar lebih panjang dalam mengupas satu per satu instrumen pasar modal tersebut dan lebih jelas tentunya.

Berinvestasilah dengan smart agar tidak salah pilih dan menyesal di depannya. Selamat berinvestasi dan selalu ingat high risk high return, jangan tertipu oleh iming iming investasi dengan return tinggi dengan risiko rendah, karna patut dicurigai siapa tahu itu sebuah penipuan.

Related Posts:

0 Response to "INSTRUMEN PASAR MODAL"

Post a Comment